Whisnu WS, Keyword Golden Ratio: Formula agar Situs Cepat Index – Riset keyword adalah langkah penting yang harus di lakukan ketika akan membuat sebuah artikel SEO. Bukan sekedar mengetahui keyword apa yang memiliki Search Volume besar tapi ada beberapa faktor lain yang harus di pertimbangkan agar artikel yang kita buat tidak kalah dengan artikel lain di hasil pencarian Google.
Pada tulisan ini kita akan membahasa strategi riset keywords yang sudah terbukti mampu mendatangkan visitor pada web baru, yaitu Keyword Golden Ratio0.
Apa itu Keyword Golden Ratio
Keyword Golden Ration adalah rumus perhitungan antara search volume dengan hasil pencariaan allintitle yang pertama di kembangkan oleh Doug Cunnington, salah satu penulis Mangools. Doug mengclaim bahwa teknik ini akan membuat artikel kita tembus ke top 50 hasil pencarian dalam beberapa hari bahkan jam. Namun, jika situs kita sudah memiliki autoriti dan bukan situs baru artikel tersebut akan masuk di page one Google.
Kita dapat menemukan Golden Keyword ini dengan membagi hasil pencarian allintitle dengan search volume yang berasal dari tools pencarian kata kunci seperti Ubersugest, Semrush dan Ahref. Jika hasil pembagian kurang / sama dengan 0.25 maka kata kunci tersebut dapat di katakan sebagai golden keyword.
Apa itu hasil pencarian allintitle
Hasil pencarian allintile adalah sebuah cara melakukan pencarian di mesin pencari dengan menggunakan prase allintitle: di awal kata kunci yang kita gunakan. Perbedaan dengan pencarian biasa, ketika menggunakan allintitle maka hasil pencarian hanya menampilkan situs yang menggunakan kata kunci tersebut sebagai kata kunci utama dan buka kata kunci turunan. Berikut contohnya.
Hasil pencarian tanpa allintile

Seperti pada contoh diatas ketika kita melakukan pencarian tanpa allintile, maka hasil pencarian yang pertama muncul adalah situs dengan autoriti tertinggi mensipun tetap memenuhi intent yang kita masukan tentang cara menanam kangkung.
Namun, ketika menggunakan allintitel, maka artikel yang mucul pertama adalah artikel yang memiliki judul yang sama dengan kata kunci yang kita masukan. Dan jika kita perhatikan lebih jauh terdapat hasil pencarian yang sangan jauh ketika mencari dengan allintile (2.000-an hasil pencarian) dan tanpa allintile (1.000.000-an hasil pencarian).
Hal ini di karenakan ketika melakukan pencarian tanpa allintitle, Google akan menampilkan semua artikel yang membahas cara menanam kangkung walaupun memiliki judul yang berbeda karena Google memahami bagaimana penggunanya melalui latent semantic. Contohnya ya itu kata-kata budidaya yang sama artinya dengan menanam.
Cara Mencari Golden Keyword Menggunakan Ubersuggest
Setelah memahami apa yang di maksud dengan Keyword Golden Ratio, sekarang kita akan masuk tahap praktikan cara menemukan golden keyword dengan tools Ubersugest. Pemilihan ini sendiri berdasarkan pengalaman pribadi tentang kemudahan menggunakan Ubersugest dan adanya akses 3 pencarian kata kunci bagi akun gratis.
Tanpa basa-basi lagi berikut tutorial mencari golden keyword dengan Ubesugest.
1. Masuk kepada tab Keyword Ideas, masukan kata kunci yang di inginkan.
2. Rubah volume pencarian menjadi 0 – 250.
Mengapa 250, dan tidak lebih dari itu. Alasanya karena terdapat rumus yang lebih spesifik yaitu Keyword Golden Ratio dengan Rule 63 bagi situs yang baru di buat, yaitu: volume pencarian < 250 dan hasil allintitle < 63 agar tercapai golden ratio 0.25. Maka hasil pencarian untuk kata kunci Cara Menanam Kangkung adalah sebagai berikut.
3. Setelah menemukan kata kunci tersebut maka langkah selanjutnya adalah melakukan pencarian allintile di Google. Misal cara menanam kangkung di pot yang memiliki volume pencarian 110.
Hasil pencarian allintitle menunjukan angka 122. Lalu kita masukan angka-angka tersebut kedalam rumus atau formula Keywords Golden Ratio.
KGR = hasil allintitle / volume
KGR = 122 / 110
KGR = 1,109090909
Karena hasil perhitungan lebih dari 1 maka cara menanam kangkung di pot bukan termasuk golden keyword.
Kita coba dengan kata kunci lain, cara menanam kangkung di botol aqua yang memiliki volume pencarian 90.
Hasil pencarian dari kata kunci cara menanam kangkung di botol aqua adalah 6. Lalu kita masukan kedalam formula golden keyword.
KGR = hasil allintitle / volume
KGR = 6 / 90
KGR = 0,066666667
Karena hasilnya kurang dari 1 dan lebih spesifik lagi kurang dari 0.25 maka kata kunci cara menanam kangkung di botol aqua adalah golden keyword.
Setelah menemukan golden keyword tersebut kita tinggal membuat artikel SEO dan mempublikasikanya di web kita.
Penutup
JIka sudah memahami penggunaan golden keyword ini akan memudahkan kita mendapat visitor organik. Selain itu dengan membuat artikel menggunakan golden keyword akan membuat kira lebih cepat keluar dari Google Sandbox karena rata-rata golden keyword adalah longtail keyword. Seperti klaim dari Doug bahwa, Artikel dengan volume pencarian rendah akan lebih cepat terindex dan kebanyak orang memilih kata kunci yang memiliki volume pencarian besar.
Selain Ubersugest kita juga dapat melakukan pencarian kata kunci lain seperti chrome ekstension Keyword Surfer. Lalu, jika domain autoriti kita sudah cukup besar (10-20 DA dari Moz) kita bisa menarget kata kunci lain dengan volume yang lebih besar, selama golden ratio 0.25 tidak terlewati.
Leave a Reply